Kamis, 15 April 2010

Hotel-hotel Termahal di Dunia

KapanLagi.com - Pernahkah Anda merasakan istirahat di hotel berbintang? Bintang Dua? Tiga? Empat atau bahkan Lima? Jangan kaget! Hotel yang 'sebenar-benarnya' adalah hotel berbintang Tujuh! Di sini Anda akan benar-benar merasakan tinggal dan dilayani seperti raja. Bagi mereka yang kaya, hidup seperti ini mungkin sudah sehari-hari, tapi buat Anda yang sekali sekali ingin merasakan rasanya hidup sebagai raja, tidak ada salahnya Anda singgah sebentar di tempat ini. Selama Anda mampu merogoh kocek lebih dari 75 Juta Rupiah per malam, jangan ragu untuk mampir..


1. The Ciragan Palace Hotel Kempinski- Sultan’s Suite (75 Juta Rupiah per malam)
Cirigan


Cirigan (c) Hotelclub.com



Hotel yang terletak di Istanbul di daerah Bosporus, hotel ini awalnya adalah istana kekaisaran Ottoman dan sudah ada sejak abad 16. Barulah pada 1991, kerajaan ini diubah fungsinya menjadi hotel. Hotel ini terdiri dari dua bangunan, istana asli dan bangunan baru. Jika anda ingin merasakan hidup seperti raja, maka hotel ini adalah tempat yang pas untuk anda! Harga? Tidak terlalu mahal kok, 'hanya' sekitar 75 Juta Rupiah per malam!

2. The Fairmont Hotel- Penthouse Suite (100 Juta Rupiah per malam)
Fairmont


Fairmont (c) Hotelclub.com



Hotel yang terletak di bukit Nob, San Fransisco ini memiliki satu kamar khusus yang mengambil seluruh luas lantai delapan. Kamar hotel ini ternyata memiliki 3 kamar tidur, ruang makan dan ruang yang bisa menampung 50 orang, cukup bagi Anda dan seluruh keluarga besar. Ada meja bilyar, perapian, bahkan kamar mandi dari emas 24 karat! Hal yang unik: ada jalan rahasia di belakang rak buku di ruang buku lantai dua! Ke arah mana? Anda yang harus menjalani sendiri!


3. Hotel Cala di Volpe- Presidential Suite (140 Juta Rupiah per malam)
Cala di Volpe


Cala di Volpe (c) Hotelclub.com



Pantai Timur Sardinia ini menjadi terkenal pada 1960 ketika seseorang yang sangat kaya membeli daerah ini dan akhirnya berhasil mengajak teman-teman lain yang kaya untuk membangun villa dan club yacth. Ruang Presidensial ini bahkan pernah menjadi lokasi shooting Film James Bond "The Spy Who Loved Me". Ruang ini memiliki tiga kamar tidur, tiga kamar mandi dan dua ruang duduk. Yang keren banget adalah kolam renang pribadi air laut yang ada di lantai dua!

4. Westin Excelsior- Villa La Cupola (150 Juta Rupiah per malam)
Westin Excelsior


Westin Excelsior (c) Hotelclub.com



Villa ini berada di lantai lima dan enam Westin Excelsior, villa di dalam hotel ini menghabiskan ruang sebesar 6.100 kaki persegi dan bahkan masih ada balkon dan teras seluas 1.800 kaki persegi. Anda akan mendapat dapur pribadi, ruangan makan dengan pemegang lilin antik, dan bahkan lemari anggur pribadi. Jika masih kurang, Anda akan mendapat juga bioskop pribadi dengan sistem suara Dolby Surround, dan bahkan lift khusus untuk area fitness dan Jacuzzi.

5. The Martinez Hotel- Presidential Suite (185 Juta Rupiah per malam)
Martinez


Martinez (c) Hotelclub.com



Hotel yang berada di Cannes ini merupakan hotel yang memiliki suite griya tawang paling mahal dan paling besar di Pantai Gading. Ruangan ini memiliki dua kamar mandi, satu tempat mandi Turki, dapur, sauna pribadi, dan teras yang dapat menampung sampai 100 orang. Anda bahkan akan dilayani seorang pelayan kepala pribadi selama 24 jam dalam satu hari.

6. President Wilson Hotel - The Imperial Suite (233 Juta Rupiah per malam)

Ruangan ini hanya bisa dicapai melalui lift pribadi, dan memiliki empat kamar tidur yang terbuka ke arah Danau Jenewa. Ruangan ini memiliki ruang kerja, 5 kamar mandi dengan lantai marmer. meja bilyar, ruang buku dan lounge koktail yang dapat menampung 40 orang. Ruangan yang satu ini bahkan mendapat pengamanan ekstra dari jendela dan pintu anti peluru


7. The Atlantis- The Bridge Suite (250 Juta Rupiah per malam)

Atlantis


Atlantis (c) Hotelclub.com



Ruangan ini berada di atas 'jembatan' yang menghubungkan dua menara Atlantis Royal Towers, dengan kata lain, Anda akan mendapat pemandangan hotel, marina dan bahkan pulau tempat hotel The Atlantis ini berada, tanpa terhalang apapun! Ruangan yang memiliki 10 kamar tidur ini mendapat hiasan dengan warna merah, hitam dan emas.. dan sebagian besar, tentunya, emas! Anda bahkan mendapat pelayan dan chef pribadi yang datang melalui pintu pelayan khusus, sehingga tidak akan pernah mengganggu Anda! Dikatakan ruangan ini begitu mewah, sehingga Anda akan malas bepergian!


8. Palms Casino Resort- Hugh Hefner Sky Villa (400 Juta Rupiah Per Malam)

Playboy


Playboy (c) Hotelclub.com



Villa ini terletak di lantai 34 Fantasy Tower, Villa Hugh Hefner ini punya sudah dilengkapi dengan semua kebutuhan untuk menjadi seorang Playboy kelas raja kakap! Jacuzzi udara terbuka, ruang media, ruang makan dan bar, dan tentunya kasur seukuran dua meter yang bisa berputar. Sampai sekarang ruangan ini adalah ruang termahal di dunia! O ya, kamar ini memang namanya Hugh Hefner, dan sudah lengkap dengan
semua kebutuhan jadi Playboy, tapi bukan berarti Anda pasti ditemani Playboy Bunnies lho!

10 Tempat Paling Romantis di Dunia

Senin, 27 Juli 2009 12:40
KapanLagi.com - Siapa sih yang nggak ingin menjalankan liburan romantis? Atau mungkin ingin merasakan bulan madu dan bulan madu berikutnya dalam kondisi penuh romantisme? Maka tidak ada salahnya Anda mulai mencari tempat yang paling romantis di dunia bukan? Daripada susah-susah mencari, coba Anda lihat dulu daftar tempat paling romantis yang ada di bawah ini:

Paris

xxxxxxx

xxxxxxx

Siapa sih yang tidak kenal dengan romantisme Paris? kota bagi para kekasih dengan makanan yang nikmat, anggur dan nuansa yang menyenangkan. Makan malam romantis dengan lilin indah di dekat menara Eiffel, berjalan bergandengan sepanjang Champs Elysees atau piknik di taman. Paris memberikan romansa dan keindahan bagi pasangan yang jatuh cinta selama berabad-abad.

Hawaii

xxxxxxx

xxxxxxx

xxxxxxx

Ternyata Hawaii adalah kota tempat tujuan bulan madu terbesar di dunia, terutama di kalangan orang Amerika. Entah Anda di Maui, atau pulau besar lain di Hawaii, tempat ini selalu menawarkan pilihan terbaik pagi pasangan. Pantai dan hutan tropis, kamar hotel mewah, olahraga, dan berbagai hal menarik di alam bebas!

St. Thomas

xxxxxxx

Kota ini terletak di Virgin Islands, dan merupakan kota pantai yang terkenal oleh jajaran pantai indah dan tempat belanja menarik. Kota ini dipenuhi dengan penginapan yang dapat menampung pasangan atau bahkan keluarga. Di kota ini juga dibuat batasan untuk jumlah pesta dan peserta pesta, jadi Anda tidak akan kesulitan jika ingin bermesraan dengan pasangan Anda!

Venesia

xxxxxxx

xxxxxxx

xxxxxxx

Perjalanan dengan gondola di kanal-kanal kota ini sudah menjadi simbol romantisme kota ini. Perjalanan dengan duduk berdekatan dengan pasangan dan dengan penuh kekaguman melihat bagian kota yang indah. Makan malam romantis di restoran Italia dengan berbagai liku-liku menarik yang terkadang akan membawa Anda ke gereja indah romantis. Venesia adalah tempat yang akan membuat Anda jatuh cinta dan jatuh cinta lagi.

Tahiti

xxxxxxx

Daerah tenang yang terletak di Pasifik Selatan, dengan bungalow pantai indah, yang memungkinkan Anda berenang tenang di pagi hari. Bersantai di pasir putih dengan pohon kelapa indah dengan para karyawan hotel yang siap membantu Anda apapun dan kapanpun. Pemandangan luar biasa indah di saat matahari terbenam juga tidak akan bisa Anda lupakan dengan mudah!

Belize

xxxxxxx

xxxxxxx

xxxxxxx

Belize adalah tempat paling indah bagi para pasangan. Pulau yang terletak di tengah karang ini akan membuat pasangan melupakan semua orang karena banyak pantai yang jadi 'milik pribadi' dengan air yang dipenuhi ikan karang berwarna warni akan menemani Anda. Anda takut berenang? bukan masalah, pantai indah dan pohon palem yang bergoyang menanti Anda!

Maladewa

xxxxxxx

xxxxxxx

xxxxxxx

23 pulau yang terletak di tengah Samudra Indonesia ini adalah salah satu dari surga dunia. Pulau-pulau karang yang ada hanya sedikit sekali berada di atas permukaan laut, dan gugus karang yang melingkupi pulau ini penuh dengan kehidupan. Negara kecil yang indah dan romantis ini memang adalah tempat paling pas untuk kehidupan yang romantis

Seychelles

xxxxxxx

xxxxxxx

xxxxxxx

Kepulauan yang ada di Samudra Indonesia ini sebenarnya berada di lepas pantai Afrika dan merupakan tempat yang paling santai di dunia. Kehidupan yang eksotis dan nuansa yang tenang akan selalu menanti Anda dan pasangan Anda. Lapangan golf, spa, perjalanan memancing dan minuman segar tropis akan membuat pasangan yang sedang berbulan madu tidak akan mau kembali ke negara asal mereka lagi.

Bruges

xxxxxxx

Kota kuno dengan setting abad pertengahan di Brussel ini adalah cara terbaik untuk melarikan diri dari segala kebisingan kota. Kota kecil yang tenang ini menjaga kondisi kota tetap seperti kondisi kota ini di abad pertengahan. Jalan-jalan yang dilapisi batu, dengan kafe-kafe kecil di udara terbuka akan membuat Anda berasa kembali ke zaman abad pertengahan, lengkap dengan berbagai hal romantis dan indah, minus masalah dan ribut.

Tuscany

xxxxxxx

Daerah yang penuh dengan kebun anggur, villa, dan kota-kota kecil Italia, akan membuat Anda merasa seperti berada dalam perjalanan romantis. Anda dapat tinggal di villa bersejarah, dengan makanan terbaik dan Anda dapat bersepeda berkeliling kebun anggur yang Anda pilih dan minum anggur terbaik pula. Jika Anda berada di tempat ini, pasti Anda akan mengerti kenapa beberapa orang sama sekali tidak ingin kembali begitu sampai di tempat ini. Singkatnya, tidak ada yang lebih indah dan romantis di Italia daripada Tuscany
Model Rambut Keriting Wanita Untuk Trend Rambut 2010

Setelah sebelumnya kami mengulas tentang model rambut pendek dan model rambut wanita untuk trend 2010, kami lanjutkan dengan model rambut keriting wanita untuk trend 2010. Model rambut keriting termasuk model yang favorit untuk para wanita karena dapat menciptakan kesan glamor dan cantik.

Trend rambut keriting 2010 terlihat dari semakin bervariasinya permainan tekstur layer. Inilah yang menjadi keunggulan untuk model rambut keriting, karena tekstur layer membuat rambut terlihat mengembang dan tidak lepek. Berikut adalah model rambut keriting untuk trend 2010.

Loose Curly Hairstyles

Loose Curly Hairstyles

Carrie Underwood Curly Hairstyles

Carrie Underwood Curly Hairstyles

Ponytail Curly Hairstyles

Ponytail Curly Hairstyles

Meski rambut curly terlihat indah untuk rambut panjang dan medium, namun bukan berarti model rambut pendek tidak bisa dibentuk menjadi rambut keriting. Rambut keriting dikombinasikan dengan model rambut bob bisa menjadi pilihan alternatif bagi yang memiliki rambut pendek.

cool-guys-hairstyle

Model Rambut Terbaru 2010 Hairstyle 2010

Model rambut di tahun 2009 telah menghadirkan berbagai trend hairstyle keren yang cantik, keren, unik dan menarik. mulai dari yang modis klimis, spiky, sporty, harajuku, emo, punk rock blus alternatif. halahh.. :-? Apakah tahun 2010 akan lebih menarik lagi?

Berikut info tentang model “Rambut terbaru 2010″ yang kaya’nya bakal lebih trend n’ style atau masih nyambung hairstyle keren tahun 2009 yach?? Ga usah lama2, dari pada bingung langsung kamu locking aja dah.

Indonesia Fashion Market

Saya akan mengulang kembali pernyataan ini. E-commerce memang sedang booming di Indonesia. Banyak pemain besar dan kecil dan belum termasuk lapak Facebook yang menjadi komponen ekosistem e-commerce Indonesia. Kalau kita melihat televisi dan portal berita, pemain-pemain ini jarang mendapatkan sorotan karena memang tak selalu melakukan langkah gebrakan. Tapi mereka ada dan berjalan diam-diam.

Berikut ini adalah beberapa bentuk pasar fashion di Indonesia yang didirikan oleh para pemain di atas

Online Shop

Beberapa memulai dari Facebook karena telah mempunyai modal jaringan teman yang sekaligus berperan menjadi calon konsumen. Album foto dijadikan etalase dan sekaligus forum untuk berinteraksi mengenai produk yang dijual. Ada juga yang punya modal lebih sehingga memilih untuk membuat situs khusus sebagai etalase.

Proses jual beli yang sebelumnya sudah diawalai dengan kegiatan pertemanan membuat transaksi relatif mudah terjadi. Trust yang menjadi salah satu kendala utama untuk transaksi e-commerce sudah tercicil lewat pertemanan. Yang sebelumnya hanya maya kini terasa lebih nyata karena kita percaya ada orang di belakang etalase, dan kita bisa tahu seluk beluknya lewat akun Facebook yang dimiliki.

Exclusive/Private Sale

Banyak juga yang menilai online shop yang terbuka itu kurang menarik karena harga murah kadang bukan segalanya. Beberapa orang yang percaya hal ini kemudian mengimplementasikan model eksklusif untuk menarik pembeli. Tentu saja supaya lebih memikat, produk fashion yang dijualpun dipilih yang sudah ternama.

Beberapa contohnya adalah Reebonz, Haute Look, Vente Privee dan yang baru-baru ini muncul di indonesia: FashionPrivate (daftar di sini). Situs-situs ini membuat pelanggan seolah menjadi anggota eksklusif dengan sistem keanggotaan yang (biasanya) invitation only. Dan dengan membatasi jumlah barang yang dijual, pembeli semakin menggila untuk mendapatkan produk yang ditawarkan. Emosi yang dieksploitasi masih sama: kapan lagi bisa dapat diskon segini, barang terkenal pula?

Reebonz yang berbasis di Singapore tak banyak bergaung di Indonesia. Mempertimbangkan perilaku konsumen lokal yang diklaim punya perilaku berbeda dengan konsumen luar yang sudah fasih dengan e-commerce, apakah FashionPrivate bisa mendapat nasib berbeda? Mampukah diskon up-to 80% yang tercantum di press-release-nya menjadi kunci sukses?

Mixed Model

Yang masuk dalam kategori ini adalah Wolipop. Berasal dari Detik.com yang sudah masyur dengan revenue iklannya, Wolipop pun tak mengambil model online shop atau private club. Model yang diterapkan justru lebih ke arah portal fashion di mana pengunjung bisa memantau informasi tentang fashion luar negeri dan dalam negeri. Untuk bagian dalam negeri ada twist penghadiran ikon trendy masa kini: Farah Quinn. Dipadu dengan fitur mix and match untuk bermain bongkar pasang produk fashion, Wolipop telah membuat langkah yang tidak seperti Detik yang biasanya. Revenue diambil dari iklan dan bisa juga berasal dari rev share penjualan oleh partner penyedia produk fashion.

Mana menurutmu yang akan berhasil dan kenapa? Yang bagus sepertinya mengambil model Facebook tapi dalam skala besar. Namun itu berarti seseorang harus punya modal social network. Wolipop, dalam hal ini bisa dianggap smart karena bermodal dari apa yang telah berfungsi secara ekselen bagi mereka.

PS:

Lain cerita kalau di Jepang, fashion bukan monopoli manusia saja. Boneka juga punya industri fashion sendiri. Way more advanced than Barbies. Coba saja search (super) dolfie. Beware of NSFW content ya ;)